Powered by Blogger.

Thursday, August 1, 2013

Kamera Saku Pintar Socialmatic Camera Memiliki Tampilan Retro

Kesuksesan Instagram ternyata memberikan pengaruh besar ke dalam perkembangan teknologi kamera. Hal ini terlihat dengan mulai banyaknya kamera yang dilengkapi dengan filter foto untuk menjadikan hasik bidikan menjadi lebih menarik (dan mirip foto Instagram).

Keberhasilan Instagram tersebut rupanya juga menjadi inspirasi bagi sebuah perusahaan bernama socialmatic LLC yang kini tengah mempersiapkan sebuah kamera bernama Socialmatic Camera.

Kamera ini dirancang dengan tema “Shoot, Share and Print”, yang artinya Anda tidak hanya dapat menghasilkan foto saja tapi juga dapat berinteraksi dan berbagi foto dengan sesama.

Pada awalnya, Socialmatic Camera hanyalah sebuah konsep untuk membuat versi “hidup” dari Instagram. Maka jangan heran jika bentuk Socialmatic camera sangat unik dan mirip dengan wujud ikon Instagram.

Untuk kemampuan fotografi dan mendukung tema yang diusungnya, Socialmatic Camera dibekali dengan modul kamera utama bersensor 14 megapixel, LED Flash, dan sebuah kamera sekunder beresolusi 2 megapixel yang ditempatkan di atas layar sentuh berukuran 4,3 inci.

Hadir juga printer ZINK Instant Printer dari Polaroid yang memungkinkan Anda untuk langsung mencetak hasil bidikan tanpa perlu lagi memerlukan tinta. Alternatif lain, hasil foto bisa disimpan di dalam memori internal 4GB atau di kartu memori.

Untuk membuat foto bernuansa retro ala Instagram, Socialmatic camera juga telah dilengkapi dengan Socialmatic Instant Filters. Cukup unik kan?

Sama seperti kamera saku modern saat ini, Socialmatic Camera juga mendapat dukungan koneksi WiFi, Bluetooth, modul GPS dan menjalankan sistem operasi Android yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan beragam aplikasi fotografi tambahan hingga game yang berada di PlayStore.


Keunikan Socialmatic Camera bertambah dengan hadirnya banyak fitur pintar yang melengkapi kamera ini. Pertama ada sistem QR Code. Setiap pengguna Socialmatic akan mendapatkan satu QR Code sebagai identitas dan setiap foto yang dihasilkan juga akan memiliki satu QR Code yang mewakili foto tersebut.

Lalu apa gunanya QR Code ini? QR Code dihadirkan agar Anda lebih mudah untuk melakukan “follow” atau “Like” foto dari sesama akun pengguna Socialmatic di jejaring sosial milik Socialmatic.

Fitur lain yang bisa Anda nikmati adalah Remote Printing yang memungkinkan pengguna untuk memotret dan melakukan pencetakan di perangkat Socialmatic Camera yang berbeda.

Kemudian ada fitur Geotagging yang memanfaatkan GPS untuk mengetahui letak pengambilan foto dan melakukan pencarian sesama pengguna Socialmatic Camera. Dan yang paling unik, hadir sebuah LCD mungil dibagian depan kamera ini yang berfungsi sebagai Mood Asisstan A.I. Mood Asisstant A.I ini berfungsi untuk Anda mengetahui mood dari Socialmatic camera yang Anda miliki.

Dengan begitu Anda bisa mengetahui kapan waktu yang tepat untuk memotret dan menghasilkan foto yang baik agar bisa dibagikan ke akun jejaring Socialmatic Anda.

Jika berminat nampaknya Anda perlu bersabar, pasalnya Socialmatic Camera baru akan mulai beredar di pasaran awal tahun 2014. Banderol harganya diperkirakan sekitar US$299 dan tersedia dalam 2 pilihan warna yaitu hitam dan putih. Walaupun tipis peluangnya, kami berharap kamera ini akan dijual resmi di Indonesia.

Socialmatic Camera
Kamera Depan 14Mpx
Kamera Belakang 2Mpx Rear Camera
Flash LED Flash
Layar Layar Sentuh 4.3-inci
Memori Internal 4GB
speaker Stereo Speakers
Konektivitas GPS, WiFi dan Bluetooth
Fitur Mood Assistant A.I, Socialmatic Instant Filters, Zink Instant Printer, Remote Printing
Memori Internal 4GB, Slot memori SD-HDC

ads

Ditulis Oleh : Unknown Hari: 7:02 AM Kategori:

0 comments:

Post a Comment

 

Google Translate